Selain saat pandemi, mudik jelang Hari Raya Idulfitri selalu terjadi di Indonesia setiap tahunnya. Aktivitas mengunjungi kampung halaman ini paling mudah terlihat di jalan-jalan lintas dan tol sepanjang Pulau Sumatra hingga Bali. Pasalnya, dua dari lima pulau terbesar Indonesia sudah memiliki jalur transportasi darat yang memadai untuk dilalui oleh kendaraan pribadi, yaitu jalur Tol Trans Sumatra dan Tol Trans Jawa.
Jika tahun ini adalah kali pertama kamu akan melakukan perjalanan mudik ke barat Indonesia lewat jalur bebas hambatan, yuk, cari tahu dulu informasi tentang Tol Trans Sumatra!
Keterhubungan yang diciptakan jalan bebas hambatan tersebut berhasil memangkas waktu tempuh antara dua provinsi itu. Dulunya, perjalanan darat dari Lampung menuju Palembang membutuhkan waktu selama 12 jam. Namun,ejak ada Tol Trans Sumatra, durasi tempuhnya menjadi kurang dari setengah, yaitu 5 jam saja.
Menurut portal berita Antara News, JTTS juga sudah cukup memadai, yang ditandai dengan adanya rest area mulai dari KM 20 sampai KM 311 dengan interval per 50 kilometer dari satu rest area ke rest area lainnya. Jadi, kamu sudah bisa langsung tancap gas masuk ke jalan tol setibanya kamu di Bakauheni sampai ke Palembang.
Melansir dari laman Indonesia Kaya, Menara Siger sebetulnya merupakan ikon Provinsi Lampung sekaligus titik nol kilometer selatan Sumatra. Menara ini memiliki bentuk menyerupai mahkota pengantin wanita dalam adat Lampung—siger—dan sembilan kerucut pada mahkota yang merepresentasikan sembilan bahasa yang digunakan masyarakat Lampung. Kamu bisa memotret ikon satu ini dari balik jendela kendaraanmu sebelum memasuki JTTS.
Hal itu membuat tempat peristirahatan KM 215 diisi oleh sekitar 80 persen pedagang UMKM dari Lampung dan Sumatra Selatan, sedangkan sisa 20 persennya diisi oleh penyewa non-UMKM. Tempat peristirahatan Tipe A ini juga memiliki fasilitas yang sama dengan rest area Tipe A lainnya, yaitu ATM, toilet, SPBU, klinik, minimarket, musala atau masjid, bengkel, tempat parkir, taman, dan restoran. Kalau kamu sudah lelah atau ingin melakukan ibadah, singgah saja dulu ke rest area ini.
Sudah siap menyambut Hari Raya Idulfitri dengan mudik melewati Tol Trans Sumatra? Sebelum melakukan perjalanan tersebut, jangan lupa untuk membeli Asuransi Mudik Aman dari MSIG Indonesia yang akan melindungi kamu dan keluarga sepanjang perjalanan mudik, ya!