Artikel 14 Oct 2024

Mau Backpacker ke Thailand? Yuk, Cari Tahu Dulu Budgetnya!

Wisata ala backpacker menjadi andalan banyak orang saat ingin bepergian dengan biaya yang minimalis. Tidak hanya untuk wisata dalam negeri saja, wisata ala backpacker juga bisa kamu gunakan saat pergi ke luar negeri. Misalnya, saat kamu berencana untuk pergi wisata ke Thailand. 


Apa Itu Wisata Backpacker?
Wisata backpacker adalah wisata yang dilakukan secara mandiri tanpa menggunakan agen perjalanan, dan biasanya akan membawa barang sedikit sesuai yang dibutuhkan dengan biaya yang hemat. Salah satu ciri dari wisata backpacker adalah tidak membawa koper, melainkan menggunakan tas ransel dengan ukuran sesuai dengan kebutuhan.
Wisata backpacker sebenarnya bisa dilakukan oleh siapa saja, termasuk kamu yang mungkin terbiasa dengan wisata biasa atau bahkan wisata mewah. Misalnya, dengan mengganti koper yang biasa kamu bawa dengan menggunakan tas ransel. Selain itu, karena wisata backpacker akan meminimalisir biaya hingga sehemat mungkin, maka hindari memesan kamar di hotel yang mewah.


Berapa Budget untuk Wisata Backpacker ke Thailand?
Bagaimana jika kamu ingin mencoba wisata backpacker langsung ke luar negeri, seperti Thailand yang terkenal memiliki biaya hidup tidak berbeda jauh dengan Indonesia? Tentu saja hal ini bukan masalah. Kamu bisa melakukannya seperti saat wisata backpacker ke tempat lainnya yaitu dengan mengikuti empat langkah ini:
1. Gunakan tas ransel untuk membawa barang yang kamu perlukan dan hanya bawa barang yang kamu butuhkan saja selama perjalanan. 
2. Rencanakan liburanmu secara mandiri tanpa melibatkan agen perjalanan manapun. Dari mulai mencari tiket pesawat, memesan hotel, hingga membuat rencana perjalanan.
3. Pilih hotel dengan tarif menginap yang murah, tetapi tetap bisa membuatmu merasa nyaman dan pastinya harus aman.
4. Pilih tempat makan yang menawarkan menu makanan dengan harga yang cukup murah, tetapi nikmat dan bisa kamu konsumsi.
Lalu, berapa ,ya, biaya yang dibutuhkan untuk wisata backpacker ke Thailand? Tentunya, total biaya yang kamu butuhkan sangat dipengaruhi berapa lama kamu berada di Thailand serta tempat wisata yang kamu kunjungi. Namun, berikut ini adalah gambaran biaya yang perlu kamu persiapkan jika ingin wisata backpacker ke Thailand.


Penginapan
Sama halnya dengan Indonesia dan negara lainnya, di Thailand kamu juga bisa menemukan berbagai jenis penginapan dengan beragam pilihan tarif. Untuk kamu yang berniat melakukan wisata backpacker, maka bisa memilih penginapan sejenis hostel, guest house, atau dorm yang menawarkan tarif menginap murah. Biaya yang dibutuhkan untuk menginap per malamnya yaitu sekitar Rp250.000 - Rp400.000.


Transportasi
Biaya transportasi pertama yang perlu kamu persiapkan sudah jelas, yaitu tiket pesawat untuk pergi dan pulang dari Thailand. Biaya tiket pesawat ini jika kamu membeli secara mendadak adalah sekitar Rp1.200.000 hingga Rp1.800.000 untuk satu kali perjalanan. Namun, jika kamu memang sudah punya rencana sejak jauh hari, kamu bisa menghemat dengan membeli tiket pesawat dalam acara pameran perjalanan yang biasanya menawarkan banyak promo.
Sementara itu, untuk biaya transportasi lain selama kamu berada di Thailand, tergantung pada jumlah dan jarak tempat yang kamu kunjungi selama di Thailand. Namun, jika kamu ingin berhemat maka bisa menggunakan transportasi bus atau kereta selama berwisata di Thailand.


Konsumsi
Meskipun banyak juga restoran yang menawarkan harga tinggi untuk makanannya, tetapi Thailand punya banyak lokasi street food yang menyajikan banyak makanan nikmat dengan tarif terjangkau. Untuk perkiraan biaya yang dibutuhkan, kamu bisa membawa ฿200 atau sekitar Rp91.000 atau lebih jika kamu ingin lebih bebas menikmati makanan di sini.
Jadi, berapa total biaya yang kamu butuhkan untuk wisata backpacker ke Thailand? Jika kamu ingin benar-benar menghemat biaya, dengan asumsi kamu memilih penginapan dengan tarif Rp300.000 per malam dan makan Rp100.000 sehari, kamu perlu menyiapkan dana setidaknya Rp3.200.000 untuk penginapan, makan, dan juga tiket pesawat. 
Biaya tersebut belum termasuk tiket masuk ke tempat wisata dan juga transportasi selama kamu berada di Thailand. Namun, seperti yang telah diinfokan sebelumnya, jika kamu membeli tiket pesawat saat harga promo, maka biaya yang kamu butuhkan akan semakin murah lagi. Selain itu, biaya tersebut masih bisa berubah tergantung pada nilai mata uang baht terhadap rupiah ya.
Meskipun kamu berusaha untuk menghemat biaya dengan wisata backpacker, tetapi ada satu hal penting yang tidak boleh dilupakan, yaitu Asuransi Perjalanan dari MSIG Indonesia. Dengan membeli polis asuransi ini, maka kamu akan mendapatkan perlindungan selama berwisata, termasuk jika kamu sakit saat berada dalam perjalanan. Jadi, pastikan kamu melindungi perjalananmu dengan Asuransi Perjalanan ini, ya.
 

Artikel Lainnya